Selamat Datang Di Dunia Pustaka Lama

Di situs ini anda bisa menikmati Wisdjadoel Keren, Wisata Djaman Doeloe yang keren,....
Bisa kita sebut wisdjadoel ini termasuk wisata baca. Dengan menikmati sajian menu pustaka jadul disini anda akan serasa memasuki kembali dunia masa lampau anda, masa kecil, masa nostalgia. Hingga tak terasa anda akan terhanyut dalam alam memori anda yang paling manis, dan mungkin paling berharga . Ini memang tujuan situs ini dalam membangkitkan kenangan kita.
Anda pun bisa memiliki koleksi yang disajikan disini jika memang berhasrat. Barter koleksi juga bisa . Jika memang menginginkannya, maka hubungi saja Sastrogambar, boleh sms, tilpon atau japri mail ke alamat di atas.
Terima kasih atas kunjungannya, selamat menikmati dan meyelam ke masa lampau,...

Senin, 23 Juni 2014

Jan Mintaraga - Api Di Rimba Mentaok

Komik Silat Sejarah - Indonesia asli

Seri Api Rimba Mentaok no  2 dan 5

PERJALANAN SEORANG PENDEKAR
SAYEMBARA RATU KALINYAMAT
 
Karya : Jan Mintaraga
Penerbit : Grasindo - Tahun 1987

Komik Silat Indonesia ber-setting sejarah Kerjaaan Islam di Jawa , di masa pemerintahan Sultan Pajang. dengan formta klasik atau kecil seukiuran komik Jepang. Kertas buram 64 halaman.
Komik ini meruapakan judul ke 2 dan 5  dari serial Api Di Rimba Mentaok, yang menceriterakan perjalanan hidup seorang  pemuda atau pendekar jawa keturunan bangsawan Majapahit yang akhirnya bisa menduduki Singgasana Kerjaaan Demak, yaitu Mas Karebet atau Jaka Tingkir, yang akhirnya begelar atau lebih terkenal dengan sebutan Sultan Hadiwijaya. Komik yang merupakan karya sang Maestro Komik Indonesia, Jan Mintaraga kelihatannya termasuk hasil karya-karya terakhir beliau sebelum meninggal dunia. Juga dengan melihat formatnya  komik ini agaknya  termasuk komik Indonesia di masa krismon, atau minimal awal krisis komik Indonesia, die era tahun 1988 dan seterusnya.
Kondisi komik masih asli, bekas sisa stok toko, maka masih mulus, seperti baru

Harga : Rp 80.000,- (2 buku)
SOLD

1 komentar: